Pelepasan Mahasiswa KKN-T Universitas Nurul Huda Angkatan XX Tahun 2023

Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat Universitas Nurul Huda (LPPM UNUHA) mengadakan pelepasan mahasiswa Kuliah Kerja Nyata Tematik (KKN-T) pada senin, (10/07/2023) yang bertempat di halaman kampus C Universitas Nurul Huda dan resmi dilepas oleh Wakil Rektor I Bidang Akademik Suhartono, M.Pd. dalam sambutanya Suhartono, M.Pd. berpesan supaya mahasiswa dapat saling bekerjasama dengan baik dalam melaksanakan setiap program-program kerja yang akan di laksanakan, serta untuk selalu menjaga nama baik almamater Universitas Nurul Huda.

Acara pelepasan turut dihadiri pula oleh ketua LPPM UNUHA Tri Ratna Dewi M.Pd., beserta jajaran staf LPPM UNUHA, dan Kabid Pendidikan yayasan, Dedy Mardiansyah, M.Pd. Dalam kesempatan ini Dedy Mardiansyah, M.Pd. memberikan pesan kepada peserta KKN. Menurut beliau, kegiatan KKN yang mengambil lokasi di jalur Komering sangat sejalan dengan arah pengembangan kampus. “Jangan lupa baca shalawat, baca fatihah, satu lagi jangan lupa kirim fatihahuluk salam atau kulonuwon ke puyang-puyang Komering” pesan Kabid Pendidikan yang juga dosen Prodi PBSI tersebut.

Tahun ini KKN disebar di 26 desa yang ada di Kecamatan Cempaka dan Kecamatan Semendawai Barat. Kegiatan KKN ini nantinya dilaksanakan selama 50 hari, dimulai dari tanggal 10 Juli sampai dengan 28 Agustus 2023.

Tinggalkan komentar